Makassar,-B88News.id- Suasana hangat dan penuh khidmat mewarnai Aula Kampus STIE Darma Makassar, Selasa 27/10/2025
Dengan balutan seragam khas PKK berwarna hijau toska, deretan ibu-ibu anggota TP PKK Kelurahan se-Kecamatan Tamalate berdiri tegak, menandai momen penting dalam perjalanan pengabdian mereka kepada masyarakat.
Ketua TP PKK Kecamatan Tamalate, Andi Nina Emil, secara resmi melantik Ketua TP PKK Kelurahan se-Kecamatan Tamalate Kota Makassar sekaligus mengukuhkan Bunda PAUD Kelurahan. Salah satu yang turut dilantik adalah Andi Amanda Utami sebagai Ketua TP PKK Kelurahan Pa’Baeng-Baeng.
Dalam sambutannya, Andi Nina menekankan bahwa PKK bukan sekadar organisasi pelengkap, tetapi mitra strategis pemerintah dalam memperkuat kesejahteraan keluarga dan membangun masyarakat dari akar terbawah.
“PKK adalah jantung gerakan keluarga sejahtera. Kita harus hadir dengan karya dan ketulusan, menjadi pelopor perubahan di lingkungan masing-masing,” ujarnya penuh semangat.
Pelantikan ini juga menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi antara pemerintah kelurahan dan masyarakat, terutama dalam bidang pemberdayaan perempuan, pendidikan anak usia dini, dan peningkatan kualitas hidup keluarga.
Andi Amanda Utami, usai dilantik, menyampaikan rasa syukurnya dan komitmen untuk bekerja bersama seluruh kader di Kelurahan Pa’Baeng-Baeng.
“Amanah ini akan saya jalankan dengan sepenuh hati. PKK harus menjadi ruang yang menumbuhkan semangat gotong royong dan inovasi perempuan,” tuturnya.
Kegiatan pelantikan ini turut dihadiri Camat Tamalate H. Emil Yudiyanto Tadjuddin selaku Ketua Dewan Pembina. Para Lurah dan Sekretaris TP PKK Kelurahan se-Kecamatan Tamalate, serta jajaran pengurus PKK Kecamatan. Acara ditutup dengan doa bersama dan sesi foto yang penuh keakraban.
Posting Komentar untuk "Andi Amanda Utami Resmi Dilantik Jadi Ketua TP PKK Kelurahan Pa’Baeng-Baeng"