Barru, b88news.id - Menjelang pelaksanaan Apel Besar Hari Pramuka Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang tahun ini dipusatkan di Kabupaten Barru, suasana halaman kantor pemerintah daerah tampak hidup oleh derap langkah dan hentakan tongkat para anggota Pramuka yang tengah berlatih.
Wakil Bupati Barru, Dr. Ir. Abustan A. Bintang, M.Si., yang juga menjabat sebagai Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Barru, hadir langsung memantau jalannya persiapan dilapangan upacara Kantor Bupati Barru, Sabtu 9/8/2025.
Tak sekadar berdiri mengamati, Wabup yang mengenakan kemeja kuning bermotif merah mencolok, turut larut dalam antusiasme para peserta. Dengan penuh semangat, Wabup bahkan ikut memperagakan gerakan kolone tongkat, sebuah formasi khas dalam keterampilan baris-berbaris Pramuka yang memadukan kedisiplinan, kekompakan, dan keterampilan olah tongkat.
Aksi spontan itu disambut senyum dan semangat berlipat dari para peserta latihan, yang mayoritas adalah anggota Pramuka tingkat penggalang. Mereka tampak lebih berenergi, seolah mendapat suntikan motivasi dari sang pemimpin daerah yang tak segan turun langsung dan merasakan denyut latihan di lapangan.
Bagi Wabup, momen ini bukan hanya soal mempersiapkan penampilan untuk acara besar, tetapi juga kesempatan untuk menanamkan rasa percaya diri, disiplin, dan kerja sama pada generasi muda.
Dengan latar bendera Merah Putih yang berkibar di setiap sudut halaman, latihan hari itu menjadi simbol semangat Barru dalam menyambut perhelatan Pramuka tingkat provinsi dengan penuh kebanggaan. (syam)
Posting Komentar untuk "Suntik Semangat Jelang Apel Besar Pramuka, Wabup Barru Ikut Peragakan Kolone Tongkat"